Perairan Teluk Inggris tak Lagi Seksi, Penambang Sejak Lama Meninggalkan Lokasi - JERAT HUKUM NEWS

Minggu, 31 Agustus 2025

Perairan Teluk Inggris tak Lagi Seksi, Penambang Sejak Lama Meninggalkan Lokasi

 

MENTOK | jerathukumnews.net

Perairan Teluk Inggris Kecamatan Mentok Kabupaten Bangka Barat tak lagi seksi. Para penambang timah beserta ponton apung kini banyak yang sudah meninggalkan lokasi. Penyebabnya, berdasarkan informasi selain razia tegas yang dilakukan Satpolair Polres Bangka Barat, hasil pasir timah yang didapat tak sesuai dengan biaya operasional ditambah kondisi cuaca yang makin ekstrim karena bertepatan memasuki musim angin Barat. 

Karena itu langkah tegas yang diambil Kapolres Bangka Barat, AKBP Pradana Aditya Nugraha sebelumnya terhadap aktifitas TI ilegal di wilayah hukumnya patut diacungi jempol. Tak hanya aktifitas TI darat, beberapa lokasi perairan laut yang marak aktifitas TI apung ilegal tak luput dari sasaran razia Polres Bangka Barat. 

Terbukti, perairan laut Tembelok dan Keranggan Kecamatan Mentok yang sebelumnya menjadi pusat aktifitas tambang laut ilegal bak icon yang dikoordinir lengkap dengan panitia lapangan serta lapak penimbangan semuanya bisa ditertibkan, tak lagi ada aktifitasnya sampai saat ini. 

Langkah tegas penertiban ini diakui oleh masyarakat sekitar lokasi perairan dan juga sejumlah tokoh pemuda di Mentok. 

"Luar biasa di era kepemimpinan Kapolres AKBP Pradana sekarang, Tembelok dan Kranggan bisa tertib. Kalau kedua perairan ini bisa tertib apalagi yang lain, "ujar seorang tokoh pemuda dalam obrolannya di warung kopi di Mentok, Minggu, (31/8/2025). 

"Jadi secara umum tak ada lagi aktifitas TI apung di Tembelok, Kranggan bahkan di Teluk Inggris. Kalau hanya satu dua yang masih kelihatan bekerja, itu namanya nekat karena tuntutan beras karena secara hitung-hitungan tak lagi sesuai hasil dengan operasional yang dibutuhkan, " ujar seorang penambang menimpali. 

Pantauan awak media di perairan Teluk Inggris, hari Minggu kemarin, puluhan TI apung yang sebelumnya beraktifitas, tak ada lagi yang terlihat bekerja. Beberapa ponton terlihat ditambatkan menghindari cuaca buruk.

Agus

Comments


EmoticonEmoticon

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done